Viral, Ibu-ibu Adu Mulut Dengan Petugas di Puskesmas Cilegon

- Redaksi

Rabu, 2 Oktober 2024 - 20:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CILEGONSATU.ID – Pelayanan di Puskesmas Cilegon dikeluhkan oleh masyarakat yang menggunakan kartu BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial). Hal tersebut diketahui dari postingan akun tiktok atas nama @naurinslavinaarif (Ny Nining) pada Selasa (1/10/2024).

Dalam postingan video berdurasi 48 detik itu Ny Nining memberitahukan, jika dirinya hendak berobat di Puskesmas Cilegon dengan menggunakan BPJS. Namun pihak puskesmas menolak dengan alasan jam operasional pada saat itu menunjukkan pukul 11.00 WIB.

“Jangan mentang-mentang pakai BPJS saya diperlakukan tidak baik ya sama petugas disini,” tulis Nining.

Baca Juga :  BMKG dan BRIN Beda Pendapat Soal Badai Dahsyat 28 Desember

Menurutnya, bila memang ada peraturan terkait jam pelayanan, harusnya disampaikan di awal pada saat pendaftaran.

“Kenapa saya harus berdebat sama dokter dan perawat disitu. Malu saya sedih juga saya kenapa, karena saya tidak bisa bawa anak saya berobat ke klinik gigi terbaik di cilegon,” sambungnya.

Dalam video, Nining terlihat cekcok dengan petugas puskesmas. Petugas menjelaskan, bahwa setiap pasien yang sudah melakukan pendaftaran harus terlebih dahulu masuk ke sistem dan Ibu yang hendak berobat membawa anaknya dinyatakan belum masuk ke sistem.

Baca Juga :  Rizki Khairul Ichwan Resmi Dilantik sebagai Ketua DPRD Cilegon

Namun lagi-lagi Ny Nining menyampaikan jika dirinya sudah disuruh masuk oleh petugas lain di bagian pendaftaran. Berdasarkan informasi dari www.jambuka.info, pelayanan di Puskesmas Cilegon untuk pelayanan spesial seperti poliklinik gigi mulut, serta pelayanan kehamilan memiliki kuota serta jam pelayanan yang terbatas.

Pantauan cilegonsatu.id, video tersebut sudah ditonton oleh 1,3 juta penonton, 16,7 ribu menyukai, dengan jumlah komentar 3.081 komentar, dan 933 orang membagikan. (Red)

Berita Terkait

Verifikasi Mandat Peserta Mukota VI KADIN Cilegon Berakhir
Peserta Mukota Kadin VI Cilegon Wajib Ikuti Verifikasi
Honor Triwulan IV Hangus, FKGTH Ancam Demo Jilid 2
Ketua PMMB Ungkap Solusi Strategis Atasi Defisit
Angkatan Baru SISPALARA SMAN 1 Cilegon Dikukuhkan
KPKCM Gelar RK RAPBK, Ini Kata Dewan Pengawas
Ketua DPRD Cilegon Desak Pemkot Segera Bayar Honor RT RW
KPU: Robinsar Fajar Menang Dengan Perolehan 123.196 Suara

Berita Terkait

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:57 WIB

Verifikasi Mandat Peserta Mukota VI KADIN Cilegon Berakhir

Senin, 13 Januari 2025 - 15:48 WIB

Peserta Mukota Kadin VI Cilegon Wajib Ikuti Verifikasi

Rabu, 8 Januari 2025 - 08:10 WIB

Honor Triwulan IV Hangus, FKGTH Ancam Demo Jilid 2

Kamis, 2 Januari 2025 - 13:43 WIB

Ketua PMMB Ungkap Solusi Strategis Atasi Defisit

Kamis, 26 Desember 2024 - 09:14 WIB

Angkatan Baru SISPALARA SMAN 1 Cilegon Dikukuhkan

Berita Terbaru

Hukum & Kriminal

Ribuan Lembar Dolar Amerika dan Ratusan Juta Upal Diamankan

Kamis, 6 Feb 2025 - 09:19 WIB

Hukum & Kriminal

Pria Mencurigakan di Interograsi, Hasilnya Bikin Geleng Kepala

Kamis, 6 Feb 2025 - 09:02 WIB

Hukum & Kriminal

Ditreskrimum Polda Banten Tangkap 14 Pelaku Peredaran Upal

Kamis, 6 Feb 2025 - 08:55 WIB

Peristiwa

PPMC Desak Kejari Tuntaskan Kasus di PT Krakatau Baja Kontruksi

Kamis, 30 Jan 2025 - 04:24 WIB

Sosial & Budaya

Dilantik, Pengurus Prima DMI Cilegon Harus Cinta Masjid

Kamis, 30 Jan 2025 - 04:01 WIB